Sabtu, 27 Januari 2018

Sampai Kapan Ga Bisa Renang? Ayo Belajar dari Nol

Merasa ga bisa renang sama sekali? Sampai kapan kamu ga bisa renang? Ayo Belajar dari Nol. Ingin belajar renang secara otodidak? Ingin belajar renang cepat buat pemula ? Artikel ini akan membantumu agar kamu mahir berenang.

Udah gede ga bisa renang? malu dong haha.
Kalau anda diajak main ke curug, main ke pantai, main danau, main ke perairan dangkal, atau anda diajak snorkeling ke laut bersama kawan-kawan anda, tapi anda menolaknya dengan berbagai alasan karena sebenarnya anda sendiri ga bisa renang, gimana perasaan anda?

Serius renang itu penting banget, nih ya gw kasih tau lo, dimana-mana tempat hiburan yang berkelas seperti hotel, apartemen, wisma, villa, resort, atau tempat wisata lainnya dan lain-lain, itu pasti ada kolam renangnya.

Ya, tempat bersantai paling seru itu memang di air kok. Lo dah jauh-jauh ke tempat itu, dan ada kolam renangnya tapi lo anggurin karena lo ga bisa renang? Waduh sayang banget bray

Berenang itu paling asik dibandingkan olahraga lainnya, olahraga lainnya bikin lo capek berdiri, berlari, berkeringat, ngos-ngosan..tapi beda dengan renang, lo bisa menikmati serunya melayang di dalam air, segar, dan santaii. Lo bisa menikmati relaksnya mengambang di atas air, lo juga bisa mengajak kawan-kawan lo buat adu cepat renang dari ujung ke ujung.

belajar renang untuk pemula

Berenang ga cuma sekedar berolahraga yg melelahkan, tapi lo bisa juga bermain-main aer sebagai sarana menghilangkan stress dalam hidup lo. Ga semua orang bisa renang.

Makanya cowok yang jago renang sampai 4 gaya (gaya dada, gaya bebas, gaya punggung, gaya kupu-kupu) itu pasti sesuatu banget. Manfatt berenang bagi kesehatan? banyak sekali, cek aja di google haha.

Intinya sih artikel ini bakal bertujuan mengajak lo yang tadinya ga bisa renang dan gamau belajar renang untuk mau belajar sungguh-sungguh untuk bisa renang. 

Apa yang lo butuhin buat belajar renang dari nol? Yang lo butuhin cuma niat dan tekat yang kuat. Akan lebih baik lagi kalo lo bisa cari temen yang jago renang atau cari temen yang sama sama mau diajak belajar renang

Ayo mulai berlatih renang, sampai kapan lo ga bisa renang? haha
Artikel ini bakal membantu lo biar bisa renang ! Sangat cocok buat kalian pemula yang ingin cepat bisa mahir renang

MODAL YANG DIBUTUHKAN

Niat dan Tekad
Lo harus punya niat dan tekad yang kuat. Apa sih yang bikin lo mau banget bisa renang? Kalo lo ga punya motivasi tinggi buat belajar renang, gw yakin lo bakal berhenti di tengah jalan. Ga cuma motivasi aja, karena ada saja orang yang motivasinya cuma kuat di awal-awal doang, setelah itu putus di tengah jalan. Jadi dengan niat dan tekad yang kuat, gw harap lo mampu mempertahankan motivasi lo untuk bisa berenang. harus bisa.

Ada ada saja alasan orang ga mau memulai belajar renang diantaranya :
  • takut tenggelam
  • malu baru belajar renang
  • ga pede ama body sendiri
  • biaya
Gw jawab solusinya satu per satu nih

Takut tenggelam :
Karena lo pemula, lo belajar di kolam yang dangkal dulu. Belajar di kolam yang kedalamannya maksimal sebatas leherlu saja, misal tinggi lu 160cm, jadi berenang di tempat yg kedalamannya tidak lebih dari 1.5 meter.  Ga bakal tenggelam kok. Intinya jangan masuk ke kolam yang kedalamannya lebih dari tinggi badan lu sih wkwk

Malu baru belajar renang padahal usia sudah dewasa :
Kalo yang ini ga perlu malu lah, pede aja, toh orang ga bakal terlalu memperhatikan lo yang baru belajar renang meski lo ketuaan. Semua orang yang jago renang pasti pernah melewati masa proses belajar renang dari nol. Renang ga memandang umur. Kalo tetap aja lo malu, ajak temen-temen lo baik yang ga bisa renang ataupun yang sudah bisa renang. Atau datang aja ke kolam renang di waktu yang sepi, ga banyak orang, misal pada pagi hari saat jam kolam renang baru buka.

Ga pede ama body sendiri
Ini sering dijadikan alasan bagi orang-orang terutama lelaki yang bodynya ga bagus misalnya kurus kerempeng ataupun gemuk buncit. Mereka malu kalo tubuhnya diliatin orang lain. Sebenarnya ga usah malu, ga ada yang salah dengan body lo, tubuh lo otoritas lo. Mungkin biar lebih pede, lo pake baju renang full body.

Terlalu sibuk
ga ada waktu buat belajar renang dan pergi ke kolam renang? yakin ga bisa nyisain waktu 2-3 jam aja untuk pergi ke kolam renang?

Biaya
Males ngeluarin duit buat bayar tiket masuk kolam renang? Banyak kok kolam renang-kolam renang yang harga tiket masuknya murah.

LANGKAH BELAJAR RENANG

Nah berikut ini akan gw bagikan tips cara cepat belajar renang otodidak untuk pemula dari nol
Yang perlu dan wajib disiapkan adalah
  • Kacamata renang
  • Pakaian renang
Oke, jadi dalam artikel ini, langkah tahapan belajar renang akan dibagi sebagai berikut :
  1. Belajar berjalan di air
  2. Belajar pernapasan di air
  3. Belajar menggerakan kaki
  4. Belajar meluncur
  5. Belajar mengapung dan mengambang
Belajar Berjalan di Air

Berjalan di dalam kolam memang tidak sulit kok, latihan berjalan dengan kaki di dasar kolam hanya untuk memperkenalkanmu di air.

Beranikan diri masuk ke dalam air kolam renang yang tidak terlalu dalam, lalu cobalah berjalan sepanjang pinggir kolam (tepi kolam) dari ujung yang satu ke ujung yang lainnya dengan tangan anda berpegangan pada sisi tepi kolam. Pastikan tidak ada bagian kolam renang yang dalamnya melebihi tinggi badan kamu.

Tahapan belajar yang harus kamu kuasai:
  • Berjalan sepanjang pinggir kolam sambil berpegangan sisi tepi kolam
belajar berjalan di air pemula
  • Berjalan menuju tengah kolam (pastikan bagian tengah kolam tidak dalam)
belajar berjalan di air pemula 2
  • Berjalan dengan satu kaki dengan langkah melompat-lompat
belajar berjalan di air pemula 3


Pastikan tiga tahapan itu telah anda lakukan dan berhasil ya

Belajar Pernapasan di dalam Air

Salah satu tahapan belajar berenang adalah melatih pernapasan. Pakai kacamata renang kamu. Kamu harus berani merendamkan kepalamu ke dalam air sepenunya, artinya muka kamu, telinga kamu, sampai rambut kamu harus benar-benar ada di dalam air. Jangan khawatir kalau air masuk telinga, itu memang wajar terjadi kok. Saat memasukan kepala ke dalam air, tahan napas kamu

Tahapan belajar
Badan telah masuk ke kolam renang. Posisi badan berdiri tegak, dengan kaki telah menapak pada dasar kolam renang, dan badan telah masuk ke dalam, dan kedua tangan anda berpegangan pada tepi kolam
belajar pernapasan di air untuk pemula
Ambil napas yang panjang. Memasukan kepala sepenuhnya ke dalam air dengan muka menghadap dinding kolam, tahan napas. Keluarkan kepala, keluarkan napas
melatih pernapasan di dalam air

Ambil napas yang panjang. Memasukan kepala sepenuhnya ke dalam air dengan muka menghadap lantai dasar kolam, tahan napas Keluarkan kepala, keluarkan napas
memperkuat napas di dalam air

Sekarang uji seberapa lama anda sanggup memasukkan kepala ke dalam air dan menahan napas kamu

Setelah anda sudah berani memasukkan kepala ke dalam air dengan menahan napas, maka kini saatnya anda belajar mengeluarkan napas saat di dalam air.

Ingat, mengeluarkan napas yang benar adalah lewat hidung, bukan lewat mulut. 

Memasukan kepala ke dalam air, muka menghadap dinding kolam, lalu cobalah keluarkan napas dari hidung secara perlahan.

Saat mengeluarkan napas di dalam air, anda akan melihat gelembung-gelembung udara yang berasal dari hidung anda, buat gelembung-gelembung anda kecil-kecil dan keluar secara perlahan.

Lakukan berulang-ulang sampai kamu terbiasa

Dua poin penting yang harus kamu kuasai adalah :

  • Latihan buang napas di dalam air
  • Latihan menahan napas di dalam air
Belajar Menggerakan kaki

Kedua tangan memegang tepi kolam renang, lalu arahkan dan luruskan kedua kaki anda ke belakang, pastikan sejajar dengan air, dan cobalah gerakan kaki anda seperti ini (gerakan kaki ini digunakan pada renang gaya bebas)

tahapan belajar menggerakan kaki
belajar menggerakan kaki di air


Belajar Meluncur

Setelah belajar menggerakan kaki, anda bisa mencoba belajar meluncur. Caranya Masuk ke dalam kolam, berdiri dengan bersandar pada dinding kolam renang. Luruskan kedua tangan ke depan. Lalu tolakan kedua kaki pada dinding kolam. Kemudian gerakan kaki anda.

belajar renang meluncur untuk pemula
Belajar Mengapung / Mengambang

Belajar mengapung dan mengambang itu penting. Ini berguna misal tiba-tiba kamu berhenti di tengah kolam yang dalam, dan kamu sudah kehabisan energi untuk berenang ke tepi, maka yang paling penting adalah kamu harus bisa mengambang di titik itu untuk memperoleh energi. Ada dua teknik mengambang yakni teknik water trappen dan teknik uitemate

Teknik water trappen
Water trappen merupakan teknik mengambang di air, berdiam di tempat, berdiri tegak, kepala di atas permukaan air, badan di dalam air, tangan mengayuh, dengan menggerakan kaki seperti kaki gaya dada

latihan belajar mengambang di dalam air


Teknik uitemate
Teknik mengambang ini berasal dari Jepang.

  1. Buat tubuh anda terlentang di permukaan air
  2. Pastikan muka anda menghadap ke atas hal ini agar kita dapat dengan mudah bernapas
  3. Rentangkan tangan dan kaki
  4. Kunci agar bisa mengambang dengan teknik ini adalah badan harus santai, rileks, dan tenang kalau tidak, anda akan tenggelam.
Nah itulah tips yang sudah gw tulis buat membantumu agar bisa berenang. Setelah lo lancar dalam mengerjakan langkah-langkah di atas, lalu saatnya lo mencoba belajar renang gaya lainnya. 

Nah untuk pemula bisa mencoba belajar renang gaya dada (gaya katak) dulu, sebab itu gaya renang paling mudah dan hampir semua orang di kolam renang itu berenang pakai gaya itu, lalu setelah lo bisa renang gaya dada, cobalah belajar renang gaya bebas, gaya bebas itu gaya renang yang paling cepat, setelah bisa menguasai gaya dada dan gaya bebas, lo bisa mempelajari gaya punggung, lalu pelajari gaya underwater dolpin dan terakhir gaya kupu-kupu. 
Ketika lo berhasil menguasai empat gaya renang, maka lo sudah pantes disebut sebagai atlet renang haha (meski bukan atlet wkwk), nah  bosan kan renang di kolam renang mulu, biar makin seru, cobain renang di perairan terbuka (open water swimming). 

Jadi kesimpulan dari artikel ini adalah, ayo belajar renang haha. Semoga lo yang takut dan ga mau mencoba untuk belajar renang, menjadi seseorang yang menggilai hobi renang hehe. Sekian, terimakasih.

Ayo Berenang

Macam-Macam Teknik Gaya Renang, Perlengkapan Renang, Info Kolam Renang

 
About - Contact Us - Sitemap - Disclaimer - Privacy Policy
Back To Top